Rabu, 11 Desember 2013

DO’A KETIKA MENGHADAPI KESULITAN



Ketika kehidupan memberikan seribu masalah untuk membuat kita bersedih dan menangis. Maka tunjukkan pada Kehidupan bahwa kita punya sejuta alasan untuk berusaha tetap tersenyum.

Tinggalkan masa lalu tanpa penyesalan..
Tinggalkan masa lalu tanpa kesedihan..

Jalani masa sekarang dengan penuh keyakinan..
Hadapi masa depan dengan penuh harapan..
Songsonglah masa datang dengan penuh kebahagiaan..

Walaupun perjalanan hidup terkadang membawa kita jatuh bangun dalam berbagai cobaan dan kesulitan yang terasa begitu berat.
Terkadang membikin dada terasa begitu sesak. Bumi yang terhampar begitu luas seakan menjadi sempit.

Maka jangan sampai keadaan tersebut membuat kita berputus asa..
Berusahalah untuk tetap bersabar dalam berbagai macam ujian.

LA YUKALLIFULLAHU NAFSAN ILLA WUS'AHA

Bukankah Allah SWT tak akan membebani setiap hamba-Nya melebihi batas kemampuannya?

Dan ketahuilah..

Sesungguhnya kemenangan itu mengiringi dalam setiap langkah kesabaran. Jalan keluar beriringan dengan kesulitan..
Dan sesudah kesulitan itu pada akhirnya akan berganti dengan kemudahan..

Hadapilah ketentuan Allah dengan tulus dan ikhlas. Bukan dengan cara bersedih dan gelisah, apalagi sampai kita marah-marah.

Karena apapun itu takdir Allah pasti akan terjadi. Berprasangka baiklah kepada-Nya terutama dengan ketentuannya. Kita harus pandai-pandai menyikapi hikmah dibalik semua keputusan Allah.

Berusaha, berdoa dan Tawakkal adalah kata Kuncinya.

Karena Allah SWT selalu bersama orang-orang yang selalu berserah diri kepada-Nya. Insya Allah...

DO’A

ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺳَﻬْﻞَ ﺇِﻻَّ ﻣَﺎ ﺟَﻌَﻠْﺘَﻪُ ﺳَﻬْﻼً ﻭَ ﺃَﻧْﺖَ ﺗَﺠْﻌَﻞُ ﺍﻟْﺤَﺰْﻥَ
ﺇِﺫَﺍ ﺷِﺌْﺖَ ﺳَﻬْﻼً

( “Allahumma laa sahlaa illaa maa ja’altahu
sahlaa wa anta taj’alul hazna idza syi’ta
sahlaa” )

Yaa Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa
yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang sulit
bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau
menghendakinya menjadi mudah.”